Sabtu, 05 Agustus 2017

Tidak hancur Walau tertimbun

di 02.16.00

Assalamualaikum wr.wb

Semua manusia pasti akan menemui ajalnya. Itu adalah hukum yang pasti. Bahwa setiap yang bernyawa akan mengalami kematian, tak terkecuali hewan dan tumbuhan. Ketika kita meninggal, maka ruh dan tubuh kita akan terpisah. Ruh akan mengalami kehidupan selanjutnya yaitu dialam barzakh, sementara tubuh kita masih tertinggal di bumi (Dikuburkan di bumi). Nah apa yang akan terjadi pada tubuh kita kelak ketika diliang lahat(?).

Keadaan tubuh manusia bila telah lama berada dalam kuburan akan sedikit demi sedikit menjadi hancur. Kondisi ini diperparah karena tidak ada udara yang masuk kedalam liang lahat.Akan tetapi qodarallah lah beberapa bagian tubuh dari manusia tetap utuh. Bagian itu adalah tulang panggul atau “ajbuzzanab”. Tulang dimana yang terletak pada ujung persambungan tulang punggung dan tulang paha.

Hal ini juga disebutkan dalam sebuah hadits “ tidak ada suatu bagian badan manusia yang tidak hancur kecuali satu bagian yang disebut ‘Ajbuzzanab”. Darinyalah kelak akan disusun kejadiannya kembali pada hari kiamat. Dalam riwayat lain : daripadanya ia dijadikan dan daripadanyalah pula akan disusun kejadian pada hari kiamat”.

Lalu ada beberapa golongan orang yang diistimewakan oleh Allah. tubuh mereka tidak akan hancur sekalipun dikubur beribu-ribu tahun. Orang-orang pilihan itu adalah:

1. Tubuh para nabi / Rosul
Rosulullah SAW bersabda “Perbanyaklah sholawat atasku pada hari Jumat, karena sholawatmu itu akan dilaporkan kepadaku”. Mereka para sahabat bertanya “Bagaimana dilaporkannya sholawat kami kepada tuan, sedangkan tuan telah hancur?”. Maka Rosulullah SAW menjawab “Sesungguhnya Allah Azza wa Jalla telah mengharamkan atas bumi untuk memakan tubuh para nabi-nabi”. Dalam hadits lain Rosulullah juga diberi risky dalam kuburnya.

2. Tubuh para Syuhada
(Qs. Ali Imron 169) baca sendiri alqurannya ya ^.^

3. Muazzin yang ikhlas tanpa mengharapkan imbalan.
Hadits Marfu “ Muazzin yang muhtasib itu adalah seperti orang yang mengalir darahnya dan jika dia meninggal, tidak akan dimakan ulat didalam kuburnya.

4. Hafizh dan Hafizhah yang mengamalkan isi alquran.
Rosulullah SAW bersabda “ apabila orang yang hafal al-quran meninggal, maka Allah mewahyukan kepada bumi, janganlah engkau memakan dagingnya. Lalu dijawab oleh bumi ” Wahai Tuhanku, bagaimana saya akan memakan dagingnya, sedangkan perkataan-perkataanMu ada didalamnya”.

Bersumber dari buku Muhammad Irsyad syakirni
Sekian semoga bermanfaat
Wassalamu'alaikum wr.wb

TI

0 komentar:

Posting Komentar

 

TAMAN IQRO © 2010 Web Design by Ipietoon Blogger Template and Home Design and Decor

Back to Top
Black Moustache